Senin, 06 September 2021

Review Body Care Baru dari Milk Recipe™ - Milk Tea Foaming Body Wash & 3in1 Hair Removal Cream

 Hay Gengs,

Ga cuma wajah aja yang jadi concern aku buat di rawat apalagi di masa pandemic ini dimana kebersihan juga jadi hal yang harus makin ditingkatkan banget, walaupun ppkm bikin aku jadi males mandi juga hahahaha. Tapi aku tetep mandi secara rutin kok hhhehe.

Bodycare aku sendiri ga terlalu kompleks jadi biasanya aku lumayan sering ganti-ganti sabun aja supaya ga bosen dan bisa ngerubah mood juga.

Nah kali ini aku baru aja cobain body care baru dari MILK RECIPE™

Milk Tea Foaming Body Wash


Aku pribadi suka dengan sabun yang memiliki banyak busa tapi tetep bikin lembut juga di kulit, makanya aku selalu cari sabun mandi dengan klaim melembutkan dan kalo bisa banyak busanya. Tapi karena banyak sabun dengan klaim melembutkan biasanya aku temukan pada sabun dengan kandungan natural yang sedikit memiliki busa sampai akhirnya aku meneggunakan botol khusus yang bisa membuat sabun dengan texture pada umumnya berubah menjadi foaming soap.

Tapiiiiii ternyata ada sabun mandi yang memang memiliki texture foaming soap seperti Milk Tea Foaming Body Wash dari MILK RECIPE™ ini.

Dengan kombinasi susu dan glutathione yang bisa membantu mencerahkan dan menghidrasi kulit serta ekstrak teh yang kaya akan antioksidan membuat kulit tampak lebih sehat dan bercahaya.

Klaim

Melembapkan dan mencerahkan kulit
Menutrisi agar kulit menjadi lebih sehat dan lembut 



Di kemas dalam box dengan design super cute berwarna putih dan coklat muda yang cukup identik dengan Milk Tea, Foaming Body Wash ini juga di kemas dalam botol plastik bening tebal dengan tutup yang di beri lock tambahan sehingga keamanan produk di dalamnya terjaga dan tidak mudah tumpah.

Selain itu tutup botolnya juga mudah di tekan sehingga kita bisa dengan bebas mengatur seberapa banyak busa sabun yang mau kita gunakan setiap mandi.

Jujurly cukup amaze waktu pertama kali pakai karena botol sabun busaku sebelumnya itu susah banget di pencetnya, sangat berbanding terbalik dengan Milk Tea Foaming Body Wash yang pas di pencet tuh langsung keluar busanya.

Cara Penggunaan



Kocok produk sebelum digunakan, aplikasikan ke seluruh bagian tubuh
dengan tangan atau kalian juga bisa menggunakan shower puff. Bilas hingga bersih.

Ingredients

Water, sodium laureth sulfate, isopropyl palmitate, cocamide mea, milk extract, camellia
sinensis extract, cocamidopropyl betaine, glycerin, butyrospermum parkii (shea butter)
oil, glutathione, methylparaben, methylisothiazolinone, methylchloroisothiazoline, magnesium nitrate, magnesium chloride, magnesium nitrate, magnesium chloride, fragrance, K15, K14

Netto

300ml

Texture & Aroma



Milk Tea Foaming Body Wash ini punya texture busa yang lembut dan halus, wanginya manis seperti milk tea tapi tidak berlebihan.

Review



Overall, aku suka sama Milk Tea Foaming Body Wash ini pertama karena botolnya yang mudah di pencet dan texture busanya yang lembut serta wanginya yang pas juga bikin mood aku semakin bagus setelah mandi.

Kulit aku juga ga kering jadi tetap lembap dan terasa halus sesuai dengan klaimnya, untuk mencerahkannya sih aku belum terlalu liat hasilnya di pemakaian pertama.

Milk Recipe™ 3 in 1 Hair Removal Cream



Menurut aku ini salah satu item yang wajib kita punya, karena meskipun ga terlalu sering tapi aku pribadi sesekali bakal menggunakan ini. Yap, Hair Removal!

Hair Removal sendiri banyak caranya seperti mencukur dengan pisau cukur, waxing dan satu lagi menggunakan Hair Removal Cream.

Menurut aku ini adalah cara teraman dan ternyaman untuk kita yang takut dengan pisau cukur atau ga tahan dengan sensasi tarikan saat menggunakan waxing glue.

Hair Removal Cream dari Milk Recipe™ ini memiliki 3 fungsi sekaligus dalam satu produk yaitu merontokkan
bulu yang tidak diinginkan dari tubuh, mencegahnya tumbuh kembali sekaligus mencerahkan
bagian kulit tubuh tersebut.

Ga cuma itu karena Hair Removal Cream ini juga diformulasikan sebagai hair removal cream dengan skincare.

Mengandung Niacinamide dan Glutathione yang memiliki antitoksidan tinggi yang bekerja sebagai brightening agent dan juga bisa melembapkan kulit. Selain itu juga mengandung Centella Asiatica yang berfungsi untuk meredakan dan menenangkan kulit iritasi.

Klaim

Merontokkan bulu yang tidak diinginkan pada bagian tubuh tertentu
Mencegah tumbuh kembali
Mencerahkan kulit
Melembabkan kulit
Mencegah timbulnya “chicken skin”
Menenangkan kulit dari iritasi setelah proses pemaikaian



Dikemas dalam box berwarna toscan putih dengan design yang cukup simple namun menarik.

Produknya sendiri di tempatkan pada tube dengan warna yang senada dan tutup moodel flip yang mudah di buka namun dapat tertutup rapat.

Pada kemasannya juga sudah dilengkapi spatula yang bisa kalian gunakan untuk mengangkat creamnya.


Cara Penggunaan



Aplikasikan dan oleskan produk agak tebal untuk mengcover area tubuh yang ingin
dihilangkan bulunya.

Lalu diamkan selama 8 hingga 10 menit.

Secara lembut bersihkan cream dengan spatula yang kita dapatkan di produknya sampai semua bulu terangkat. Atau kalian juga bisa menggunakan lap yang sudah di basahi air lalu mengusap lembut area yang ingin di bersihkan.

Bilas menggunakan air hangat, lalu keringkan.

Note. Kalian bisa menggunakan produk lebih tebal untuk bagian yang kalian rasa bulunya tebal. Dan jangan mendiamkan produk lebih dari 10 menit di kulit ya.

Ingredients

Water, calcium thioglycolate, glycerin, cetearyl alcohol, mineral oil, petrolatum, steareth-21,
steareth-2, glyceryl stearate, PEG-100 stearate, potassium hydroxide, niacinamide, calcium
hydroxide, centella asiatica extract, sodium hyaluronate, glutathione, ubiquinone, tocopheryl
acetate, allantoin, methylparaben, sodium bisulfite, fragrance.

Netto

70gr

Review


before                                after

Menurut aku 3 in 1 Hair Removal Cream dari Milk Recipe™ recomended karena penggunaannya mudah dan ga terasa panas ataupun perih saat penggunaan. 99% mampu mengangkat rambut yang ingin di rontokkan dalam sekali penggunaan. Aku juga ga ngerasain kulit (ketiak) ku jadi "chicken skin" seperti biasa jika aku menggunakan pisau cukur.

Untuk claim mencerahkannya ini ga aku rasain di pemakaian pertama ya guys, mungkin butuh waktu lebih untuk membuktikannya.

.

Thankyou
























7 komentar:

  1. hair removal creamnya oke juga ya ini, aku liat kemasan body washnya juga unik nih penasaran jadinya

    BalasHapus
  2. wah kebetulan wax aku hilang ga tau nyelip di mana, mau ah cobain hair removalnya hahaaa

    BalasHapus
  3. Kalo aku prefer nyoba sabunnya sih. I'm not into hair removal thing selain alat cukur biasa wkwkwk

    BalasHapus
  4. Wah body foamnya kaya minuman ya warnanya. Kebayang seger deh abis mandi kak. Btw aku tertarik deh sama 3 in 1 Hair Removal Cream dari Milk Recipe ini.. makasih ya kak rekomendasinya

    BalasHapus
  5. Pakai hair removal gini berapa hari kemudian bakal tumbuh lagi mbak? Aku suka sabun mandi yang banyak busanya juga, ini menarik banget buat dicoba. 😍

    BalasHapus
  6. Aku juga sama. Aku suka sabun mandi yang banyak bisa tapi syaratnya nggak akan bikin kulitku kering. Kayaknya harus cobain ini juga

    BalasHapus
  7. Review lengkap dari dua produk, yakni Milk Recipe™ - Milk Tea Foaming Body Wash & 3in1 Hair Removal Cream .
    Paling naksir sama kemudahan removal hair nya. Tanpa sakit dan byebye rambut yang meresahkan, ehehhe..

    BalasHapus

GA TAKUT NYOBA SKINCARE DAN KOSMETIK BARU, KARENA ADA SKINPROOF

 Hai Guys, Siapa yang masih suka banget gonta ganti kosmetik atau skincare? Salah satunya adalah aku, disamping kebutuhan kerja yang biasany...